Jumat, 22 Juli 2016

TIPS PERBAIKAN PSU PDP / PLASMA TV

Berikut Tips memperbaiki modul Power suply PDP / PLASMA DISPLAY.
Kesulitan utama jika memperbaiki sirkit power suply PDP (Plasma Display) antara lain adalah :
-Tidak tersedianya skematik diagram dari pabrikan, disarankan untuk mengganti satu modul.
-Teknisi belum memahami fungsi atau cara kerja sirkit power suply.

Modul power suply PDP pada umumnya dapat direpair dengan cara dilepas dari rangkaian lainnya.
-Untuk merk SAMSUNG modul dapat dihidupkan (di ONkan) dengan cara memasang beberapa “jumper” pada titik-titik yang sudah disediakan.
-Untuk merk LG, jika modul dilepas maka secara otomatis sudah pada posisi “ON”.
-Gunakan "datasheet"jika menjumpai suatu jenis ic pada sirkit power suply untuk memahami cara kerjanya, sebagai pengganti skema.

Power-suply PDP antara satu model dengan model lainnya walaupun sedikit berbeda, tetapi pada prinsipnya mempunyai fungsi dan cara kerja yang hampir sama.

Power suply PDP terdiri dari 2 bagian :
-SUB POWER,umumnya menyediakan tegangan 5V, 3,3V untuk standby bagian mikrokontrol.
JIka led merah pada front panel menyala, maka hal ini menunjukkan suply untuk standby normal.
-MAIN POWER,untuk mensuply bagian-bagian lain. Bagian ini dikontrol ON - OFF oleh mikrokontrol melalui sebuah Relay. JIka relay ON maka akan muncul tegangan 380v pada sirkit PFC(Power Factor Correction)yang berfungsi untuk merubah tegangan DC input menjadi tegangan DC 380v (DC - DC CONVERTER).
Mempunyai beberapa Switching regulator yang masing-masing berdiri sendiri sehingga kalau salah satu rusak tidak berpengaruh pada yang lainnya.Tetapi kesemuanya sama-sama disuply dari dari 380v PFC.
Biasanya power suply diberi sirkit protektor, sehingga kalau salah satu power suply tegangan over, akan menyebabkan power suply matiprotek (Relay kembali OFF ).
Masing-masing tegangan dapat diadjust. Adjustment tegangan harus disesuaikan dengan label yang tertempel pada panel.
Adjustment sebaiknya dilakukan setelah pesawat menyala sekitar 5 hingga 10 menit, hal ini untuk menunggu agar tegangan-tegangan telah stabil.
Beberapa model PDP mempunyai kode "blingking" dimana banyaknya kedip LED MERAH dapat menunjukkan bagian mana yang masalah.

Fungsi-fungsi tegangan suply :
*5v untuk standby.
*Vs untuk mensuply ke board Y-sus dan Z-sus untuk mendrive Horisontal-grid panel.
*Va untuk men-suply ke board Y-sus dan Z-sus untuk mendrive Vertikal-grid panel.
*5V untuk board Y-sus, Z-sus, X-drive dan sirkit Digital lainnya (sinyal proses).
*12v untuk Sinyal proses dan Fan
*16v untuk bagian Audio

TROUBLESHOOTING
1.Lampu led indikator standby merah tidak menyala:
->Periksa switching regulator 5v untuk st-by dan mungkin juga menggunakan 3.3v (untuk supply mikrokontrol):
->Periksa apakah sudah ada tegangan AC-det pada konektor ke mikrokontrol. Teagangan AC-det berasal dari switching regulator dan dikirim ke mikrokontrol.
2.Relay tidak mau nyeklik(Relay aktip mendapat perintah ON dari mikrokontrol:
->Cek apakah sudah ada perintah ON dari mikrokontrol.
3.Dalam keadaan semua terpasang, jika salah satu tegangan keluar drops, maka kemungkinan disebabkan modul lain ada bagian yang mengalami short ->Coba lepas konektor ke modul lain tersebut.
Setelah test power supply dengan cara dilepas - maka Va dan Vs mungkin masih ada muatan. Buang muatan dahulu.
4.Tidak ada tegangan Va atau VS.Tegangan VA dan VS mendapat perintah ON dari mikrokontrol. Jika tidak ada tegangan ini,ada kemungkinan perintah dari mikrokontrol tidak masuk.
5.Tegangan Va atau Vs ada muncul sebentar terus hilang lagi ->Kemungkinan protek aktip bekerja.Hal seperti ini dapat disebabkan ada salah satu tegangan yang OVER atau SIRKIT PROTEK itu sendiri yang bermasalah.
6.Testing power supply yang dilepas tanpa beban: Sebaiknya Vs ditest dulu dengan memberikan beban 2 buah lampu dop 100w yang diseri.
7.Relay cetak-cetik -> Kemungkinan ada yang problempada tegangan standby 5v
8.Layar menyala raster garis2 kotak rapat:
->Dapat disebabkan karena tegangan VA over / tidak sesuai dengan label tegangan,hal ini yang menyebabkan semua pixel plasma menyala semua (kasus dinamakan “diffusion”).
->Jika problem tidak hilang setelah adjustment, berarti panel rusak.

Semoga bermanfaat...

4 komentar:

  1. asalamualaikum, sy punya tv plasma panasonik model l TH42c10.kalau di nyalakan bunyi relai on lampu stenbay menyala tp tidak sampai 2detik rilaei kembali bunyi dan lampulet beekedip sepuluh kali, mohon bantuanya, apa masalanya

    BalasHapus
  2. Pa, psu samsung 43h4000 5v ga keluar,kira2 apanya. Mks

    BalasHapus
  3. Pak PSU lg 42pj350r tidak keluar semua tegangannya , kira2 apa ya pak yg bermasalah? Padahal sdh sya lepas
    Semua beban nya pak.

    BalasHapus
  4. Assalamualaikum,Wr.Wb.
    Saya punya TV Samsung Plasma Type PS 51E470 Mati total.Mosfet K12a60 dan Diode N2206 rusak, setelah diganti, Power tidak bisa Normal tegangan 5 V dan 3,3v ada, namun apabila diberi beban ( pasang Mboard atau Jumper Ps-On ke Grnd dan VS-On ke B5V) hasilnya Mosfet Rusak lagi disertai putus Fuse . Kepada BAPAK Yth mohon pencerahan diperkirakan dibagian penyebabnya. Terimakasih.

    BalasHapus